Miniapolis Siap Beraktifitas di Masa New Normal

New Normal sudah dimulai, walaupun semuanya belum Kembali Normal ya Moms, kita semua tetap mengikuti protokol yang diinstruksikan oleh pemerintah. Miniapolis sadar, bahwa bermain bukan hanya sekedar mengisi waktu luang untuk si kecil. Banyak sekali manfaat dan punya peran penting dalam tumbuh kembang anak. Dan tentunya untuk tetap memberikan ruang untuk si kecil bermain, Miniapolis siap menerapkan aturan- aturan di masa New Normal ini.

Kebersihan dan keamanan merupakan komitmen Miniapolis sejak awal, selain itu servis yang juga selalu Miniapolis utamakan untuk seluruh pelanggan. Menjaga tiga pilar utama tersebut adalah hal yang tidak dapat ditawar sama sekali sejak awal Miniapolis berdiri. Walaupun Minapolis sempat tidak beroperasi sama sekali sekitar 3 bulan kebelakang, tapi menjaga area bermain tetap bersih tetap menjadi tugas Miniapolis. Mendekati waktu bertemu dengan Moms, Dads dan si kecil adalah hal yang sangat Minapolis tunggu-tunggu, untuk itu berbagai persiapan kami lakukan.

Saat ini, Miniapolis menerapkan beberapa aturan dan standar baru bermain di area playground untuk membuat Moms, Dads dan si kecil aman dan nyaman selama di area playground. Adapun beberapa aturan umum yang kami jalankan, yaitu seperti: Wajib menggunakan masker, harus cek suhu tubuh, menjaga jarak dari sejak mengantri untuk masuk area playground sampai saat bermain di area permainan. Untuk pembelian tiket masuk, Miniapolis memberlakukan sistem cashless jadi, Miniapolis tidak menerima pembayaran dengan uang secara langsung, selain itu Miniapolis juga memperbanyak penyediaan handsanitizer di area playground dibandingkan sebelumnya.

Untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan area permainan hingga mainan yang digunakan, Miniapolis melakukan pembersihan secara berkala, yaitu general cleaning seluruh area setiap pergantian sesi, tentunya dengan menggunakan alat kebersihan yang selalu dalam kondisi bersih dan penggunaan disinfectant di seluruh area

Oiya, Miniapolis saat ini menggunakan sistem main per-sesi, dimana dalam satu sesi, si kecil dapat bermain  selama 2 (dua)  jam. Untuk jadwal bermain juga bisa dipilih, Moms, Dads dan si kecil mau pillih main jam berapa dan di hari apa, bisa update dan langsung click di “buy ticket here” di www.myminiapolis.com

Jangan lupa untuk cek kuota bermain ya Moms, karena setiap sesi Miniapolis batasi jumlah yang bermain di dalam agar tetap bisa menjaga jarak dan tetap nyaman.

Beberapa perubahan tentunya kami sesuaikan dengan kenyamanan dan kebutuhan si kecil, Moms & Dads, agar si kecil tetap bisa bermain di area permainan kesukaan si kecil dengan tenang dan nyaman. Selain bermain, ada kegiatan lainnya yang juga akan didapatkan oleh si kecil saat bermain di playground, salah satunya free fun activity yang hasilnya bisa dibawa pulang.

Kami siap beraktifitas dan menyambut Moms, Dads dan si kecil di Miniapolis